Resep Mango Jelly Punch
107 DitontonSiap-siap menyiapkan sesuatu yang istimewa buat para tamu saat ada jamuan di rumah, yuk! Kami membuat minuman segaaar dan pastinya endeus dengan @countrychoiceid rasa mangga. Minuman jelly ini pasti akan jadi rebutan keluarga atau teman-teman yang berkumpul di rumahmu…
Bahan-bahan
- 500 ml country choice mango
- 25 ml madu
- 2 sdt gelatin bubuk, direndam dengan air dingin 50 ml
- 1 l tebs
- jelly:
- 500 ml country choice mango
- 120 g gula
- 1 bungkus jeli bubuk
- pelengkap:
- irisan jeruk nipis
- edible flower
Cara Membuat
1. Jelly: Dalam panci masukkan Country Choice Mango, gula dan jeli bubuk. Aduk rata. Panaskan hingga mendidih. Angkat. Tuang dalam wadah. Diamkan hingga mengeras. Parut.
2. Es: Dalam panci masukkan Country Choice Mango, madu, dan gelatine. Masak di atas panas sedang sambil diaduk, jangan sampai mendidih dan madu larut. Angkat, tuang dalam cetakan es. Bekukan.
3. Masukkan es mangga dalam blender. Haluskan.
4. Penyelesaian: Dalam jug, masukkan jelly mangga, es mangga, dan Tebs. aduk sebentar. Tuang dalam gelas saji, hias dengan irisan jeruk nipis, dan edible flower.