Ada yang baru dikeluarkan oleh boyband asal Korea Selatan yaitu BTS. Dalam kanal YouTube musik mereka memasukan fitur daftar musik yang mereka rekomendasikan. Tidak tanggung-tanggung setiap personil diberikan kebebasan untuk memasukkan lagu yang mereka suka.
Terdapat 10 lagu yang berada dalam 1 playlist dari setiap personil. Yang menarik ternyata ada dua lagu penyanyi yang berasal dari Indonesia terdapat di playlist milik Jungkook dan V yang bisa kalian lihat di kanal BANGTANTV.
Check out BTS' current favorite songs via our @youtubemusic playlists! Listen along here: https://t.co/CiaoIKlrBJ
ā BTS_official (@bts_bighit) July 13, 2020
Dalam playlistmilik Jungkook kalian akan melihat lagu 'I Love You 3000 II' milik Stephanie Poetri dan Jackson Wang.
Dan ada lagu milik Ardhito Pramono yang berjudul 'Here We Go Again / Fanboi' dalam playlist milik V.